Prodi Pendidikan Fisika Selenggarakan Workshop Pengelolaan Jurnal Elektronik Berbasis OJS 3

  • 23 Juni 2022
  • 11:54 WITA
  • Jurnalis Prodi Pendidikan Fisika
  • Berita

P.FIS ONLINE – Prodi Pendidikan Fisika Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar menyelenggarakan Workshop Pengeolaan Jurnal Elektronik Berbasis OJS 3, Kamis, 23 Juni 2022 di Teraskita Hotel Makassar.

Workshop Pengelolaan Jurnal Elektronik Berbasis OJS 3 dengan tema “Pengenalan Fitur dan Operasional OJS 3”OJS 3 merupakan suatu platform terbaru pengelola jurnal ilmiah secara online berbasis website yang meliputi aspek penerbitan jurnal online, dari pembuatan website jurnal hingga tugas operasional seperti proses submisi penulis, peer review, pengeditan, publikasi, archives dan indeks journal. OJS juga memabntu pengaturan aspek pengguna dalam menyusun sebuah jurnal termasuk menyimpan track hasil kerja editor, reviwer, penulis dan memberi tahu pembaca dan bantuan menggunakan koresponden. 

Kegiatan yang digelar selama 1 (satu) hari ini diikuti oleh 23 orang yang terdiri unsur seluruh staff, Dosen dan tim pengelola/editor/reviwer jurnal di lingkungan Prodi Pendidikan Fisika FTK UIN Alauddin Makassar yang terdiri dari 2 jurnal antara lain Jurnal Pendidikan Fisika (JPF) dan Jurnal Al-Khazini.


Kegiatan yang digelar dibuka oleh Ketua Prodi Pendidikan Fisika, Rafiqah, S.Si., M.Pd. yang dalam sambutannya mengatakan bahwa salah satu penilaian dalam kinerja dosen dan akreditasi institusi adalah jurnal ilmiah yang harus dikelola secara professional dan bertanggung jawab oleh para pengelola jurnal di prodi. Saya berharap jurnal yang kita miliki yaitu ada dua Jurnal Pendidikan Fisika (JPF) yang sudah terakreditasi sinta 4 dan Jurnal Al-Khazini yang tergolong baru yang terbitan sudah 3 volume, yang sementara persiapan akreditasi kedepan dan naik peringkat akreditasi agar bisa memberikan kontribusi yang lebih besar lagi bagi institusi.

Kegiatan pelatihan diisi oleh Taufiq Mathar, S.Pd., MLIS. yang pada kesempatan tersebut melakukan pendampingan dan memberikan materi tentang pengenalan fitur OJS dan operasional OJS 3. Selain itu, editor dan reviwer juga diberikan materi dan praktek tentang manajemen penerbitan jurnal serta gambaran penyiapan instrumen dalam penilaian akreditasi jurnal sinta.


Taufiq menambahkan pengelola jurnal mampu menjalankan standar website sebuah elektronik jurnal, mampu melakukan setting dan konfigurasi atas jurnal dikelola, mengatur tampilan website jurnal bisa menarik, memenuhi standar ketentuan yang berlaku secara umum, menguasai manajemen penerbitan secara elektronik tentu dengan penggunaan aplikasi open jurnal sistem, indeksasi  dilembaga di pengindeks internasional bereputasi dan diharapkan mampu menggunakan tool tambahan dalam menunjang pengelolaan secara elektronik. 

Harapan Ketua Prodi Pendidikan Fisika terus mendorong publikasi ilmiah dan akreditasi jurnal yang terus meningkat agar bisa memberikan kontribusi bagi sitasi dan diseminasi institusi.

 

Penulis: Anas Irwan