Inilah Mahasiswa P.Fisika Perwakilan SULSEL dalam Kompetisi SOBAT Bumi Pertamina

  • 01 Januari 1970
  • 12:00 WITA
  • Jurnalis Prodi Pendidikan Fisika
  • Berita

PT Pertamina (persero) mengadakan kompetisi untuk mendukung penuh upaya pengembangan serta pemanfaatan Energi Baru dan Terbarukan (EBT). Sebagai perusahaan yang berfokus pada EBT, Pertamina menyelenggarakan Kompetisi Sobat Bumi yang bertujuan untuk mengembangkan bibit unggul Indonesia dalam menciptakan inovasi energi bagi keberlangsungan bumi.

Program Kompetisi Sobat Bumi akan diselenggarakan mulai tanggal 1 Juli 2020 sampai dengan tanggal 9 Desember 2020. Penganugerahan pemenang Kompetisi Sobat Bumi akan diselenggarakan pada tanggal 10 Desember 2020, yang bertepatan dengan HUT Pertamina ke-63.

Kompetisi Sobat Bumi tahun ini Jurusan Pendidikan Fisika UIN Alauddin Makassar  mengutus 3 mahasiswa terbaiknya yakni; 1) Ansal (2017); 2) Reski Wahyudi (2018); 3) Irham Bayu Safitra (2019). Kompetisi tersebut yang dimulai dari proses mendaftar pada tanggal 05 November 2020, seleksi tingkat provinsi tanggal 11 November 2020 dan alhamdulillah hasil yang di peroleh bahwa saudara A. Ansal (2017) dan saudara Irham bayu safitra (2019) lolos dalah tahap seleksi tingkat provinsi.   Kemudian pada tanggal 21 November 2020 penetapan hasil seleksi tingkat Nasional menyatakan bahwa  saudara Irham Bayu Safitra lolos ke tingkat Nasional dan akan mngikuti tahap selanjutnya di Universitas Indonesia di Jakarta, Ungkap A.Ansal via WhatsApp.

Menurut Finalis perwakilan Sulsel, Irham Bayu Safitra mengungkapkan bahwa Kompetisi ini terbagi menjadi 2 yaitu dalam teori sains dan proyek inovasi. Disini saya mengikuti kompetisi Teori sains bidang fisika, dan alhamdulillah saya mendapatkan juara pertama tingkat provinsi dan merupakan salah satu dari 20 orang yang mendapatkan kesempatan untuk melaju ke final ke UI Jakarta.


Penulis/Penyunting : Anas Irwan & Nurul Mukarrama