Peduli Korban banjir dan longsor, HMJ Pendidikan Fisika Gelar Bakti Sosial

  • 26 Februari 2019
  • 01:13 WITA
  • Jurnalis Prodi Pendidikan Fisika
  • Berita

Bencana alam terjadi di wilayah makassar dan sekitarnya. selasa, 22 januari 2019. di awali hujan deras berlangsung berjam-jam mengakibatkan bendungan bili-bili tidak bisa menampung debit air yang sangat banyak dan membuat pemerintah untuk mengambil tidakan untuk membuka pintu bendungan agar bendungan tersebut tidak roboh. Yang akhirnya berdampak di seluruh wilayah jalur sungai dan dataran rendah lainnya. Jutaan rumah terendam banjir dan  korban jiwa.

Hujan deras yang berlangsung lama ini juga membuat banyak gunung-gunung mengalami pengikisan dan mengakibatkan bencana longsor di wilayah kabupaten gowa, kecamatan bungayya. Reruntuhan longsor memakan puluhan jiwa dan memutus banyak akses jalan menuju lokasi tersebut sehingga salah satu jalan menuju lokasi tersebut untuk membawa bantuan berupa logistik yaitu berjalan kaki.

Untuk mengurangi beban korban bencana HMJ pendidikan fisika gelar aksi turun ke jalan dan mencari beberapa donasi dari beberapa sumber. Aksi ini di dukung penuh oleh para dosen,mahasiswa pendidikan fisika dan masyarakat sekitar tempat pencarian donasi. Dalam kegiatan ini HMJ pendidikan fisika langsung turun ke lapangan tempat terjadinya bencana longsor di desa sapayya. 

“Baikknya kita turun kejalan dan kita sendiri yang membawakan donasi ini ke lokasi bencana” ucap, (Muh Fathi Hs) selaku Ketua HMJ pendidikan fisika.

Harapan kegiatan semoga bantuan yang  mengurangi beban para korban bencana banjir dan longsor.


Sumber: Muh.Fatih /Anas Irwan