Makassar, 17 Juli 2024 – Mahasiswa Himpunan Jurusan (HMJ) Program Studi Pendidikan Fisika Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar menyelenggarakan Gebyar Lomba dan Kreasi (Galaksi) Nasional tingkat SMA/MA/SMK sederajat. Acara ini berlangsung pada tanggal 17-19 Juli 2024 dengan partisipasi sebanyak 165 peserta dari berbagai penjuru Indonesia.
Acara pembukaan Galaksi 2024 digelar di gedung PPG UIN Alauddin Makassar pada hari Rabu, 17 Juli 2024. Mengusung tema “Explore Your Potential Through the Galaksi of 2024,” kegiatan ini bertujuan untuk menginspirasi para siswa agar dapat mengembangkan potensi mereka tidak hanya di bidang fisika, tetapi juga di bidang non-akademik lainnya.
Ketua Panitia, Najiatunnisa Agustan, menjelaskan bahwa tema ini diangkat agar para peserta dapat mengeksplorasi potensi mereka di berbagai bidang. “Tema ini diangkat agar siswa-siswi SMA itu bisa mengeksplor potensialnya bukan hanya di bidang fisika saja, tetapi di bidang yang non-akademik juga,” jelasnya.
Ketua Umum HMJ Pendidikan Fisika, Tri Nur Akbar, juga menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat menciptakan inovasi baru dan menggali potensi para pecinta fisika. “Kami berharap kegiatan ini mampu menciptakan inovasi baru dan menggali potensi bagi orang-orang yang cinta fisika melalui kegiatan ini,” ungkapnya.
Wakil Dekan III Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, Dr. Ridwan Idris, turut hadir membuka kegiatan Galaksi ini. Dalam sambutannya, ia berharap agar kegiatan ini dapat berkembang hingga mencapai taraf internasional di masa depan.
Tujuan utama dari kegiatan ini adalah agar siswa tingkat SMA/MA/SMK sederajat dapat mengembangkan potensi yang ada dalam dirinya di mana pun berada. Pada hari pertama, dua lomba utama yang dilaksanakan adalah Olimpiade Fisika dan Proyek Sains, yang bertujuan untuk menantang dan mengasah kemampuan akademik serta kreativitas para peserta.
Report: Humas @ Anas Irwan , Radhiatul Rizka Eris, Abd. Djalil