Berkat Donasi Relawan, Novitri Suci Rahayu Mahasiswa Pendidikan Fisika keluar dari Rumah Sakit

  • 17 Mei 2019
  • 02:44 WITA
  • Jurnalis Prodi Pendidikan Fisika
  • Berita

Alhamdulillah, Tiada kata yang lebih Indah diucapkan selain memuji kepada Allah SWT, karena masih diberi kesembuhan dari Adek Novitri Suci Rahayu yang kemarin sempat Viral di medsos yang kecelakaan tunggal hingga dilakukan operasi pada kepalanya.

Ini semua berkat bantuan teman-teman, saudara, kakak, adik, Ibu dan Bapak yang telah ikhlas menyumbangkan sebagian rezekinya demi kesembuhan adek Novitri.

Terimakasih sekali lagi kepada adek-adek mahasiswa baik dari lembaga kampus maupun relawan kemanusiaan bahu membahu membantu sesama manusia.

Terlebih lagi adek HMJ Pendidikan Fisika UIN Alauddin Makassar, Dosen, Staff serta Birokrasi UINAM yang sangat support dalam setiap penggalangan dana.

Tak lupa juga bagi yg telah menyumbangkan di donasi @kitabisacom  dan Alhamdulillah admin kitabisa.com secara tanggap merespon guna pencairan pelunasan biaya rumah sakit.

Kondisi terkini pasien Novitri sudah rawat jalan dan sesekali kontrol di RS sakit. Dan langkah kelanjutan operasi pertama, insyaallah setelah lebaran akan diadakan Operasi kedua yaitu pemasangan Batok kepala yang belum terpasang pada operasi pertama.


Semoga amal dan keikhlasan dalam kerja-kerja kemanusiaan senantiasa bernilai ibadah di sisi Allah SWT.

Intinya jangan bosan berusaha menjadi orang baik, Ungkap Anas Irwan dalam cuitan Instagram.